iSooper – Bagaimana cara menghidupkan Apple Watch? Jika Anda merupakan pemilik jam tangan canggih ini, atau dikenal juga sebagai smart watch, maka Anda tentu sudah tak sabar mencoba gadget terbaru tersebut. Yang pertama kali harus Anda lakukan untuk bisa menikmati fitur-fitur yang ada yakni mengaktifkan terlebih dahulu Apple watch tersebut, dengan kata lain menghidupkannya. Tetapi Anda harus berhati-hati, karena ini merupakan barang yang mahal, jangan sampai karena melakukan kesalahan untuk menyalakan smart watch tersebut hingga akhirnya rusak, padahal baru dibeli. Mari baca selengkapnya.
Cara Mengaktifkan Apple Watch
Power on Apple watch
Jika Anda hendak mengaktifkan apple watch untuk pertama kalinya sesudah Anda membuka dari kemasan, maka berikut caranya. Tekan & tahan side button dengan bentuk persegi, ujung bulat, sampai logo Apple muncul. Tunggulah beberapa waktu sampai smart watch Apple melakukan proses booting pertama kalinya. Anda cukup mengangkat pergelangan tangan ataupun tap di display smart watch, dan secara otomatis mengaktifkan mode sleep apabila pergelangan tangan Anda turunkan, contohnya jika pergelangan tangan di sisi badan ketika berjalan, dengan begitu akan lebih menghemat daya. Untuk wake up Apple watch ini cukup menekan Digital Crown, tombol dengan bentuk bulat. Anda bisa membaca buku petunjuknya jika kurang jelas.
Restart Apple watch
Jika memang Anda mengalami masalah ke depannya dengan watch yang tak responsive, ataupun mati, maka Anda dapat me-restart gadget tersebut. Tekan dan tahan tombol “Digital crown”, bersamaan dengan side button, secara bersamaan untuk 10 detik hingga logo Apple muncul, selanjutnya smart watch akan restart. Jangan khawatir data terhapus, karena melakukan restart paksa ini tidak akan menghapus data maupun setting yang sudah Anda atur sebelumnya pada watch tersebut. Jadi data dan settingan Anda akan aman.
Setting general > orientation dibutuhkan jika watch ternyata tak wake walaupun pergelangan tangan sudah Anda angkat, seharusnya sudah aktif dari mode sleep. Di general > orientation, Anda harus mensettingnya. Sekian artikel tentang cara menghidupkan Apple watch, mudah untuk praktek, selamat mencoba.
Baca juga :